ee

Cara Mengisi Sensus Penduduk Online 2020

Sensus Penduduk 2020 secara online di Indonesia sudah dimulai. Pendaftaran online sensus penduduk 2020 dimulai dari tanggal 15 Februai s.d 31 Maret 2020. Dan jika nanti ada yang terlewatkan akan dilanjutkan Sensus Penduduk dengan metode Wawancara (SP Wawancara) yang akan dilakukan di bulan Juli 2020 kemudian dilakukakan pencacahan sample di bulan Juli 2021.

Cara mengisi sensus penduduk online 2020 bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini :

1. Siapkan Dokumen seperti Kartu Keluarga/KTP/buku nikah/dokumen cerai/surat keterangan kematian, termasuk untuk anggota keluarga tambahan jika memungkinkan.

2. Kunjungi web BPS sensus di www.bps.go.id/sp2020
   Scroll kebawah sampai ketemu tombol Menuju SP Online kemudian Klik tombol tersebut.

3. Kita akan di bawa ke situs sensus.bps.go.id/login
4. Isi NIK dan Nomor Kartu Keluarga
5. Isi kode Captcha sesuai yang ditampilkan dna klik tombol
6 . setelah berhasil akan dibawa ke halaman Create Password.  buat password sesuai petunjuk di sebelah kiri. Kmeudian pilih pertanyaan keamanan dan jawaban. dan Klik tombol buat password.

7. setelah itu klik tombol Mulai Mengisi, kita akan di bawa ke halaman pengisian data. Isi sesuai data yang sesuai dengan yang harus diisikan

8. setelah semua data telah terisi dibagian akhir ada setatus data yang telah terisi. Pastikan semua data di isi dengan benar dan lengkap.

9 Jika status semua Sudah Update klik Tombol Kirim.

selamat anda sudah berpartisipasi dalam Sensus penduduk 2020. Demikian Semoga  Cara mengisi sensus penduduk online 2020 ini dapat bermanfaat untuk memandu dalam pengisian form data sensus 2020.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel